
Rabu (27/10/2021), Untuk meningkatkan layanan kebutuhan masyarakat dalam hal Tekhnologi Tepat Guna (TTG), Pemerintah kampung Kebet melaksanakan penyuluhan, pengenalan serta membentuk Pos Pelayanan Teknologi Tepat Guna (Posyantek), adapun susunan keanggotaan Posyantek Kampung Kebet adalah sebagai berikut :
- Ketua : Defriandi Fitrah Kobat
- Bendahara : Mahara Tawarmi
- Sekretaris : Alfisyahri
- Anggota : Hendri Setiawan

Pos Pelayanan Teknologi Tepat Guna (Posyantek) adalah lembaga kemasyarakatan yang berfungsi memberikan pelayanan teknis, informasi, promosi, dan orientasi tentang Teknologi Tepat Guna (TTG).

Teknologi Tepat Guna adalah teknologi yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat, dapat menjawab permasalahan masyarakat, tidak merusak lingkungan, dapat dimanfaatkan dan dipelihara oleh masyarakat secara mudah, serta menghasilkan nilai tambah dari aspek ekonomi dan aspek lingkungan.
Secara umum istilah teknologi tepat guna digunakan di dalam dua wilayah:
- Memanfaatkan teknologi paling efektif untuk menjawab kebutuhan daerah pengembangan.
- Memanfaatkan teknologi yang ramah lingkungan dan ramah sosial.
Tinggalkan Balasan